Sabtu, 05 Februari 2011

Yamaha RX-King Diburu

YRKI.blogspot.com - Pastinya semua orang udah pada tau klo yang namanya jambret pasti pake king, tapi itu dulu, segelintir kisah ali topan yang pernah hidup di jalanan ibu kota. Semenjak pensiun agustus 2008, setahun lamanya dia menghilang namun kini dibeberapa kota besar diindonesia virus rx-king kembali mewabah.

Jakarta, Surabaya, Denpasar, Medan, Yogya, dan beberapa kota besar lainnya kembali membangkitkan pesona Yamaha RX-King, tak pelak motor legendaris ini menjulang harganya. Meskipun bekas namun harganya melebihi motor dikelasnya.

Awal produksi ditahun 1980 hingga menutup mata ditahun 2008 tidak membuatnya redup dimakan usia, sebaliknya “si raja” semakin menjadi populer berbekal mesin 135cc 2 tak dengan power sebesar 18.5hp merupakan senjata andalannya untuk menaklukan lawan.

Buat para bikers yang tergabung dalam komunitas Rx-King untuk dapat melestarikan motor legenda kita, semoga anak cucu kita nanti bisa tau ini loh.. modal papa dulu buat nge-gebet mama.. peace yaw..

Sumber